SIMAK ! MENDIKBUD JANJI BAHWA TIDAK ADA PEMOTONGAN TUNJANGAN GURU,,,

Assalamualaikum/salam sejahtera bagi rekan-reka pendidikan, pada kesempatan ini saya berbagi sedikit info penting kepada bapak/ibu yaitu tentang:

Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud), Anies Baswedan, memastikan Tunjangan Profesi Guru (TPG) tak akan dipotong meskipun anggaran di Direktorat Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) dipangkas sebesar Rp900 miliar untuk tunjangan tersebut.

"Kami pastikan TPG tidak ada yang dipotong. Jadi aman dan tidak ada yang dipotong," ujar Anies di Jakarta, Jumat (10/6/2016).


Anies menjelaskan pemangkasan tersebut didapat dari koreksi hitung-hitungan TPG, yang sebelumnya dihitung setahun namun nyatanya hanya enam bulan.

"Jangan bikin gempar, TPG aman dan tidak berkurang," papar dia.

Anggaran Kemdikbud mengalami pengurangan sebesar Rp6,5 triliun dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara Perubahan (APBN-P) 2016. Hal itu dikarenakan kondisi perekonomian dan lain-lain, maka anggaran belanja negara mengalami pengurangan.

Meski demikian, pihaknya memastikan akan mengamankan program yang menjadi prioritas. "Misalnya jumlah anak usia sekolah yang meningkat, peningkatan kualitas pendidikan. Kami akan mengamankan penganggaran untuk meningkatkan pelayanan di sektor ini."


Mungkin hanya demikian yang bisa saya share kepada rekan-rekan semua dan semoga bermanfaat aminn.
LIKE & SHARE

0 Response to "SIMAK ! MENDIKBUD JANJI BAHWA TIDAK ADA PEMOTONGAN TUNJANGAN GURU,,,"

Posting Komentar