PENDAFTARAN CPNS ONLINE 2016 MEMBUAT GEGER RIBUAN GURU,,

Transberita: Kepanikan para guru PAI SD se-Indonesia tentang pendaftaran CPNS melalui kemenag pusat.

Para guru Pendidikan Agama Islam (PAI) yang berada di bawah naungan Kementerian Agama (Kemenag) Sragen panik menyusul beredarnya informasi berantai perihal dibukanya pendaftaran CPNS PAI SD secara online se-Indonesia, Rabu (5/10/2016). Mereka pun baru menyadari telah tertipu setelah mengetahui di Kemenag memang tidak ada pendaftaran CPNS dan informasi yang beredar itu hanya kabar hoax alias bohong belaka.

Hasil gambar untuk cpns

Kepanikan para guru PAI itu terjadi sejak pagi hari setelah beredar pesan melalui grup media sosial yang ada di internal mereka. Informasi yang dihimpun di lapangan, informasi yang dishare lewat group Whatsapp (WA) para guru PAI itu berbunyi “Pendaftaran CPNS PAI SD se-Indonesia melalui Kemenag pusat. Pendaftaran secara online tgl 5 Oktober 2016 di portal Kemenag RI. InfoCPNS.Kemenag.RI.2016. Share utk saudara/tmn yg mempunyai ijazah PAI”.

“Saya juga kaget tiba-tiba di grup WA pada ribut mau daftar CPNS karena pendaftaran dibuka hari ini lewat online. Sebagian teman-teman tadi ada yang langsung ke Kemenag menanyakan juga,” ujar Lestari, salah satu guru madrasah di wilayah Mondokan, kepada Joglosemar, Rabu (5/10/2016).

Namun setelah mengecek ke Kemenag dan ternyata tidak ada informasi atau pendaftaran CPNS seperti yang dikabarkan, akhirnya para guru yang sempat mendatangi Kemenag itu pulang kembali. Hartatik, guru PAI lainnya juga membenarkan bahwa kabar tersebut memang sempat membuat panik puluhan hingga ratusan teman-temannya yang mengajar di madrasah.

‘Tadi sempat ikut bingung karena kabarnya ndaftarnya lewat online tapi alamat websitenya dibuka enggak bisa. Setelah saya kroscek ke teman yang sudah ke Kemenag ternyata kabar itu nggak benar,” tuturnya.


Terpisah, salah satu pegawai di Kemenag Sragen, Kuri Ilmiyati mengaku sejak pagi juga mendapat banyak telepun yang menanyakan kebenaran informasi tersebut. Ia pun menyampaikan bahwa kabar itu hanya kabar hoax yang tidak perlu ditanggapi.

“Enggak ada pendaftaran CPNS Guru PAI SD. Kami pastikan kabar itu hanya hoax,” tegasnya.Wardoyo

Sumber: joglosemar.co

Sekian yang Transberita bisa share dan semoga bermanfaat bagi kita semua.
LIKE & SHARE

0 Response to "PENDAFTARAN CPNS ONLINE 2016 MEMBUAT GEGER RIBUAN GURU,,"

Posting Komentar